MU Ditekuk Barcelona 1-3

Kapten Manchester United Nemanja Vidic mengaku kecewa timnya ditumbangkan Barcelona, 3-1, dalam laga final Liga Champion 2011 di Wembley, Sabtu, 28 mei 2011 (Minggu dini hari WIB). Tiga gol dari trio penyerang barca, Pedro, Lionel Messi, dan David Villa memupuskan harapan MU meraih Trophy Liga Champions keempatnya. MU hanya mampu membalas satu gol melalui sepakan Wayne Rooney. "Jika telah mencapai titik ini (final), jelas Anda menginginkan kemenangan dan Anda merasa sangat kecewa ketika Anda tidak menang.
Tapi kami telah memainkan sepakbola yang baik," ujar Vidic kepada Sky Sport. "Kami mencoba melakukan tekanan yang dalam beberapa menit pertandingan berlangsung, strategi ini berhasil. Mengenai gol yang berhasil mereka ciptakan, karena kami tidak melakukan apa yang harus kami lakukan dengan menutup ruang bagi pemain-pemain mereka." Kekecewaan yang sama juga dirasakan oleh rekannya di jantung pertahanan MU, Rio Ferdinand. Ferdinand yang juga pernah memegang ban Kapten MU menyatakan kalau dia dan rekan-rekan sebenarnya telah menyiapkan strategi untuk meredam permainan Barcelona. Namun, strategi tersebut tidak mampu meredam serangan gencar Messi dkk. "Sulit untuk dikatakan. Kami memiliki strategi permainan yang kami pikir bisa mengalahkan mereka malam ini. Namun hal itu tidak terjadi," sesal Ferdinand.
Ferdinand menuturkan awalnya, dirinya optimis dapat mengalahkan Barcelona kala Rooney mencetak gol penyeimbang di tengah babak pertama setelah sebelumnya tertinggal oleh gol Pedro. "Kami memiliki beberapa peluang dan saat skor 1-1, kami benar-benar percaya bahwa kami bisa memenangkan pertandingan ini.
Tapi itu tidak terjadi" Meski diliputi rasa kecewa yang besar, Vidic dan Ferdinand tidak sungkan untuk mengakui jika Barcelona layak menang dan meraih tropi Liga Champions musim ini. "Mereka bermain sangat baik. Mereka memiliki banyak peluang dibanding kami. Dan tampaknya layak dikatakan bahwa mereka lebih baik dari kami" ujar Vidic. "Anda harus memberikan apresiai kepada mereka, dalam laga malam ini, mereka layak untuk menang" tambah Ferdinand.

0 Comments